Pada hari kamis tanggal 24 november tahun 2022, Sekolah MTs Bilingual Muslimat NU Pucang Sidoarjo memperingati hari guru nasional dengan mengadakan acara di lapangan. Acara ini diikuti oleh siswa siswi kelas 7, 8 dan 9 serta para dewan guru. Di dalam acara ini ada Mr hari yang memberikan pesan dan motivasi untuk siswa siswi kelas 7,8 dan 9. Ketua OSIS MTs Bilingual yang memberikan sambutan. Dan terakhir ada menyanyikan hymne guru dan setiap ketua kelas memberikan buket bunga kepada walasnya. Di dalam acara ini banyak siswa siswi yang terharu dengan meneteskan air mata ketika menyanyikan hymne guru bersamaan dengan penyerahan bucket bunga kepada walas dan bapak ibu guru yang lain.

Berikut adalah petugas dalam acara ini :

Ø Sambutan oleh kepala madrasah : Mr Syamsuhari ST, S.Pd, MM, M.Pd.I

Ø Sambutan oleh ketua OSIS : Dewi Kamilah Azzahra 8.5

Ø MC : Raisah Firdaus 7.2

Ø Pembaca Do’a : Khayla Keisha Ansari 8.1

Ø Nyanyi : Aliyah Noor Jasmine

Ø Keayboardist : Carissa Fawwaz Kurniova

    Yang menjadi guru favorit di MTs Bilingual Muslimat NU Pucang Sidoarjo adalah mam anik .

Pesan dari Mr hari selaku Kepala Madrasah MTs Bilingual Muslimat NU Pucang Sidoarjo adalah Pada tanggal 25 November setiap tahunnya, diperingati sebagai Hari Guru Nasional. Hal ini merupakan hari di mana kita bisa menunjukkan rasa cinta dan penghargaan kepada para guru atas jasa dan pengorbanan mereka. Tak dapat dimungkiri, guru merupakan satu di antara sosok yang sangat berjasa di dalam hidup kita. Di tangan mereka kita bisa mendapatkan banyak pelajaran berharga. Atau yang terkenal dengan sebutan pahlawan tanpa tanda jasa. Sebagai murid wajib menghormati dan menghargai guru kita. Tidak hanya pelajaran berupa materi pendidikan, tetapi juga pelajaran mengenai kehidupan yang akan sangat berguna di saat beranjak dewasa.

Guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa, guru juga merupakan lentera bagi kehidupan. Guru berperan penting dalam mendidik dan mencerdaskan anak-anak bangsa. Inilah mengapa Hari Guru Nasional dicetuskan, untuk mengingatkan kepada kita semua betapa besar jasa guru-guru kita. Ilmu yang mereka berikan laksana cahaya yang menerangi kegelapan.

 

Writer : Khayla Keisha 8.1

Editor : Tim Humas

Kategori: Berita